Pentingnya Investasi Property (Property Investment)

admin
0
Banyak orang mengetahui apa itu investasi, namun hanya sekedar mengetahui. Kita semua mengetahui investasi di saat masa muda sangatlah penting untuk kehidupan masa tua. Jika investasi tidak dimulai dari sekarang maka anda akan bankrut di masa tua. Namun sekedar mengetahui hal tersebut tidak membuat banyak orang tergerak untuk berinvestasi. Banyak orang cenderung untuk menunda investasi, bahkan tidak tahu  kapan harus memulai investasi.
Sebuah survey di Negara maju menunjukan bahwa hanya 1 % orang berumur di atas 65 tahun yang termasuk kategori kaya. Sisanya 4 % hidup dalam keadaan nyaman, 5% harus bekerja untuk hidup, 27% meninggal dan 63% harus mendapat santunan dari orang lain.  Itu terjadi di Negara maju, namun bagaimana keadaan di Negara berkembang seperti Indonesia? Tentu anda bisa membayangkannya. Saya yakin semua orang sangat menginginkan bisa bebas financial setidaknya menjadi yang 4% yaitu yang hidup nyaman, namun sayangnya kondisi saat tua nanti ditentukan saat ini.
Jika ada seseorang yang gagal di masa tua, sebenarnya adalah murni akibat kegagalan merencanakan sejak saat ini. Maka seharusnya tidak ada pengecualian, anda harus berinvestasi dari saat ini. Dengan berinvestasi sebenarnya anda sedang merencanakan dan mempersiapkan masa depan yang kaya, makmur dan nyaman. Seperti yang dikatakan oleh Donald Trump:
Jika anda terlahir dalam keadaan miskin, itu bukan kesalahan anda
Namun jika anda meninggal dalam keadaan miskin, itu murni kesalahan anda.

Investasi Property Merupakan Investasi Terbaik

Dalam investasi property ada namanya istilah hukum compounding (pelipatgandaan). Apa itu hukum compounding? Hukum compounding adalah hukum pelipatgandaan. Contohnya Anda menyimpan Rp 1 di hari pertama dan berlipat dua  setiap hari, maka pada hari kedua akan menjadi Rp 2, pada hari ketiga menjadi Rp 4, pada hari ke 4 menjadi 8 dan seterusnya hingga hari ke 31 menjadi 1 Milyar. Anda tidak percaya…? Maka coba hitung sendiri..hehe..
Hukum ini berlaku untuk investasi property. Misalkan anda membeli property tahun 2015 seharga 2 Milyar, dan anggaplah rata-rata kenaikan property per tahun adalah 10%, maka tahun 2016 property anda senilai 2.2 Milyar dan tahun 2017 menjadi 2.42 Milyar. Begitulah seterusnya. Hebat bukan?
Ini lah yang harus anda perhatikan, bahwa investasi property ternyata sangat menarik. Demikian artikel mengenai Pentingnya Investasi Property. Pembahasan selanjutnya akan dibahas lebih dalam mengenai investasi property dan strategi penerapannya.














Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)