Langkah-Langkah Desain Interior Untuk Rumah Minimalis

admin
0
Apakah anda sedang ingin menata interior rumah anda  dengan gaya minimalis? Tentu penataan rumah minimalis memerlukan langkah-langkah agar hasilnya memuaskan. Berikut ini adalah langkah-langkah desain interior untuk rumah minimalis.

Sesuaikan Luas ruangan dan Fungsi Ruangan

Fungsi ruangan akan berpengaruh terhadap kebutuhan ruangannya. Kebutuhan ruangan pun akan mempengaruhi luasan yang dibutuhkan. Ruangan yang terlalu luas akan menyebabkan pemanfaatan ruangan tidak maksimal karena banyak terdapat ruang kososng. Sebaliknya ruangan yang terlalu sempit juga berakibat tidak terpenuhinya beberapa fungsi ruangan yang diinginkan. Apabila luas ruangan yang dibutuhkan tidak terpenuhi karena sempit, dibutuhkan solusi untuk menyiasatinya, salah satunya adalah dengan prabot multifungsi. Contohnya, untuk sebuah ruangan yang akan difungsikan sebagai sebagai kamar tidur yang akan digunakan oleh dua orang, tentunya membutuhkan ukuran ruangan yang lebih luas ketimbang kamar untuk satu orang karena ruangan tersebut diharapkan menampung aktivitas dua orang.

Jumlah dan ukuran furniture yang sesuai

Menata interior perlu mempertimbangkan kebutuhan terhadap kuantitas dan ukuran furniture. Semua itu didasarkan pada kebutuhan dari sejumlah pengguna didalamnya. Dengan melihat jumlah penghuni rumah ukuran sebuah sofa pun harus disesuaikan. JIka penghuninya dua orang atau lebih bisa menggunakan sofa dengan jumlah tempat duduk dua atau tiga.

Tentukan Warna Yang Sesuai

Penataan interior juga dapat disiasati dengan menentukan warna yang sesuai. Penentuan warna terkait dengan pemahaman terhadap dasar-dasar jenis pewarnaan. Jenis warna dapat dibagi menjadi 3 yaitu warna premier, sekunder dan tersier. Warna premier adalah merah, biru dan kuning. Warna sekunder adalah pencampuran dua warna primer seperti pencampuran warna merah dan biru akan menghasilkan warna ungu atau warna orange/jingga adalah pencampuran antara warna merah dan kuning. Sedangkan warna tersier adalah penggabungan dari dua warna sekunder.

Tentukan Tata letak Furniture / Perabot

Tata letak furniture terkait dengan penentuan area sirkulasi. Dalam sebuah ruangan pasti terdapat area aktif dan pasif. Area aktif adalah area dimana selalu dilalui oleh pelaku aktifitas di ruangan tersebut, sedangkan area pasif sebaliknya.

Tentukan tema atau konsep

Konsep desain interior menjadi dasar pemikiran pada designer interior untuk memecahkan prolematika atau permasalahan desain. Secara subjektif, pencarian konsep terhadap proses kegiatan (explorasi) intelektual untuk menangkap sesuatu dengan panca indra menjadi objektif. Konsep menjadi tolok ukur untuk memadukan unsure-unsur dalam suatu kesatuan. Jika konsep sesuai maka penataan ruanganpun akan menjadi mudah dan andapun akan melihat interior anda tampah rapi dan indah.

Demikian langkah-langkah desain interior untuk rumah minimalis. Jangan lupa juga baca tentang tips memilih perabot untuk rumah minimalis.

Post a Comment

0Comments

Post a Comment (0)